Cerita
Kami
25 Oktober 2024
Jakarta, 22 Oktober 2024 – Terus tunjukkan konsistensi dalam membawa kebaikan untuk masyarakat dan lingkungan lewat bisnisnya, Danone Indonesia yang terdiri Danone-AQUA dan Danone Specialized Nutrition Indonesia berhasil mendapatkan sertifikasi B Corporation atau B Corp dengan nilai 98.6. B Corp adalah sertifikasi untuk perusahaan yang memenuhi standar tinggi dalam hal kinerja sosial dan lingkungan secara keseluruhan, transparansi dan akuntabilitas, yang diberikan oleh B Lab, sebuah lembaga non profit yang fokus mendorong perusahaan profit untuk meningkatkan dampak positif dari kegiatan usahanya, menjadikan sebuah bisnis sebagai kekuatan untuk kebaikan. Tahun ini, Danone Indonesia berhasil melebarkan sertifikasi B Corp nya untuk kategori Specialized Nutrition. Sedangkan, di tahun 2018 dan tahun 2021, Danone-AQUA telah berhasil mendapatkan sertifikasi B Corp dengan peningkatan dan menjadi FMCG pertama di Indonesia yang berhasil mendapatkan sertifikasi bergengsi ini. Laurent Boissier, CEO Danone Indonesia menjelaskan sejalan dengan ambisi Danone Impact Journey (DIJ), Danone Indonesia berkomitmen meningkatkan dampak positif dari kegiatan bisnisnya, terutama dalam bidang kesehatan, lingkungan dan komunitas serta transparansi tata kelola. Keberhasilan Danone Indonesia meningkatkan skor setiap kali mendapatkan sertifikasi B Corp sejak 2018-2024, menjadi bukti nyata komitmen tersebut. “Kami bangga kembali menjadi perusahaan tersertifikasi B Corp,Bagi kami, lebih dari sekadar sertifikasi, B Corp menjadi gerakan untuk menciptakan dunia yang lebih baik, melalui praktik bisnis yang berkelanjutan dan berdampak positif baik secara operasional bisnis dan dampaknya untuk sosial dan lingkungan. Melalui pencapaian ini, Danone Indonesia sebagai negara yang penting bagi Danone, berkontribusi mendukung ambisi global Danone untuk menjadi 100% B Corp Certified pada tahun 2025. ” papar Laurent. Saat ini, Indonesia mengalami tantangan kompleks yang meliputi berbagai aspek, seperti aspek ekonomi, sosial, dan lingkungan. Data BPS menunjukkan, 9,79% penduduk Indonesia termasuk golongan penduduk miskin , sementara itu kesenjangan sosial semakin nyata, di mana saat ini tingkah ketimpangan pengeluaran penduduk Indonesia (rasio gini) sebesar 0.379 . Masyarakat Indonesia juga dihadapkan fakta bahwa Indonesia menjadi penghasil emisi karbon terbesar kedua, khususnya dari sektor alih fungsi lahan , hal ini tentunya mempengaruhi keberlangsungan hidup masyarakat dan makhluk hidup di dalamnya. Thomas Ng selaku Executive Director B Lab South East Asia menjelaskan bahwa “Dalam menjawab tantangan yang ada saat ini, dibutuhkan peran aktif dari berbagai pihak, salah satunya industri dengan menjalankan bisnis yang tidak hanya berorientasi pada profit, namun menjalankan operasinya dengan bertanggungjawab dan berdampak positif. Sertifikasi B Corp hadir untuk mengevaluasi bagaimana praktik bisnis berjalan secara keseluruhan dan mengukur bagaimana bisnis model yang dimiliki membawa dampak terhadap lingkungan dan masyarakat, seperti yang dilakukan oleh Danone Indonesia. Kami juga melihat secara jelas bahwa Danone Indonesia memegang teguh dalam menggunakan kekuatan bisnis untuk kebaikan. Terbukti dari audit skor yg meningkat setiap tahunnya dan bagaimana kategori bisnis lainnya yakni Specialized Nutrition bergabung dalam perusahaan yang telah tersertifikasi B Corp.” Sebagai bagian dari evaluasi untuk mendapatkan sertifikasi B Corp, B Lab selaku organisasi nirlaba yang melakukan sertifikasi memberikan penilaian pada 5 aspek, meliputi Community, Environment, Customers, Governance, dan Workers. Kelima pilar ini sejalan dengan target dari pemerintah untuk mencapai target keberlanjutan dalam Sustainable Development Goals (SDGs). Di aspek Community, Danone Indonesia telah merangkul 15.000 Mitra Model […]
18 Oktober 2024
Jakarta, 18 Oktober 2024 – Danone Indonesia kembali berhasil meraih 3 penghargaan Top Halal Award untuk tiga mereknya yakni SGM, AQUA dan Mizone dengan kategori Kids Milk Powder, kategori Bottled Drinking Water (AMDK), kategori Isotonic Drink dari 52 merek dagang terpilih. Top Halal Award merupakan bentuk penghargaan kepada perusahaan dengan citra halal terbaik, yang dinilai berdasarkan hasil survei Top Halal Index oleh IHATEC Marketing Research.
30 September 2024
Jakarta, 27 September 2024 - Nutrisi yang baik selama 1000 hari pertama kehidupan anak merupakan fondasi utama bagi tumbuh kembang optimal mereka. Periode ini, yang mencakup masa kehamilan hingga anak berusia dua tahun, adalah fase kritis di mana perkembangan otak dan fisik anak berlangsung dengan cepat. Nutrisi yang tidak memadai selama periode ini dapat menyebabkan masalah kesehatan serius, termasuk stunting dan anemia, yang berdampak jangka panjang pada anak.
20 September 2024
Bandung, 17 September 2024 - Danone Indonesia kembali meraih prestasi dengan berhasil membawa pulang penghargaan Best Companies for Nature and Environmental Sustainability di ajang CNN Indonesia Awards 2024. Penghargaan ini menjadi apresiasi atas usaha Danone Indonesia menjaga dan melindungi sumber daya air serta kontribusinya terhadap pembangunan berkelanjutan di wilayah operasional, khususnya di daerah Jawa Barat. Ajang penghargaan CNN Indonesia Awards 2024 memberikan penghargaan kepada pemerintah kota dan kabupaten, BUMD, serta pihak swasta di Jawa Barat dengan mengusung tema "Jawa Barat Menyala untuk Indonesia Maju".
Downloadable Content
Sustainability Report Danone Indonesia 2023 ID
Sustainability Report Danone Indonesia 2023 ENG
Sustainability Report Danone Indonesia 2021-2022 IND
Sustainability Report Danone Indonesia 2021-2022 ENG
Sustainability Report Waters 2019-2020 IND
Sustainability Report Waters 2019-2020 ENG
Sustainability Report Danone Specialized Nutrition Indonesia 2019-2020 ENG
Sustainability Report Danone Specialized Nutrition Indonesia 2019-2020 IND